Aplikasi Twitter Terbaru Di Android Memiliki Modus Malam Secara Otomatis

Aplikasi Twitter Terbaru (Night Mode) – Twitter merupakan salah satu sosial media yang sejak awal kemunculannya hingga saat ini tetap banyak diminati. Penggunaan Twitter yang mudah dan simpel serta dapat menghubungkan dengan banyak orang membuat sosial media ini justru tak hanya digunakan untuk berkomunikasi saja, namun untuk berbisnis dan penyampaian informasi. Bagi para pengguna Android, maka datang kabar gembira yaitu hadirnya aplikasi Twitter terbaru yang memiliki modus malam otomatis. Tentu saja fitur ini akan memudahkan para pengguna Twitter di Android untuk menerapkan modus malam pada aplikasi mereka.

Fitur Twitter yang Semakin Canggih

Seiring dengan semakin banyaknya aplikasi sosial media yang ditawarkan untuk pengguna smartphone, maka aplikasi sosial media yang sebelumnya dituntut untuk melakukan inovasi agar tak tertinggal jauh dengan sosial media yang baru. Hal ini juga terjadi pada Twitter. Saat ini Twitter ingin menghadirkan fitur yang memuaskan bagi para penggunanya dan agar bisa bersaing keras dengan sosial media lainnya.

Baca Juga : Bagaimana Cara Masuk Akun Jika Lupa Kata Sandi Twitter (Reset Password)

Tak heran jika kini Twitter terus melakukan perombakan serta pembaharuan mulai dari tampilan yang lebih ringan agar mudah diakses hingga fitur modus malam otomatis. Selain itu, versi aplikasi Twitter terbaru juga membuat tampilan foto profil menjadi bulat seperti sosial media lainnya seiring dengan tren yang berkembang.

Bahkan untuk semakin memanjakan para penggunanya, fitur Direct Messages pada Twitter juga mengalami perombakan. Dimana perombakan ini membuat DM di Twitter bisa aktifkan untuk siapa saja sehingga siapapun bisa mengirim DM. Akan tetapi tetap terdapat filter atau berupa DM request sehingga pengguna Twitter dapat menyaring pesan dari pengguna yang diinginkan maupun tidak diinginkan.

Tak hanya itu, bahkan fitur DM Twitter juga dilengkapi dengan pilihan adanya tab baru untuk dapat menerima atau menghapus pesan. Terdapat pula keunggulan terbaru dari DM Twitter dimana pesan yang masuk melalui DM tak akan terlihat oleh pengirim pesan tersebut sudah dibaca atau belum oleh penerima. Dengan fitur terbaru dari aplikasi Twitter terbaru diharapkan para pengguna Twitter semakin nyaman menggunakan Twitter.

Aplikasi Twitter Terbaru Di Android Dengan Fitur Modus Malam Otomatis

Untuk memberikan kenyamanan bagi pengguna Twitter di seluruh dunia, maka berbagai inovasi dihadirkan pada aplikasi Twitter. Termasuk salah satunya adalah masalah ketika user interface yang begitu terang serta berwarna putih membuat penglihatan menjadi agak terganggu. Oleh karena itu Twitter merilis fitur modus malam otomatis pada aplikasi Twitter terbaru.

Sebetulnya fitur modus malam bukan menjadi hal yang baru bagi para pengguna smartphone. Karena fitur modus malam biasanya juga telah ada di smartphone. Akan tetapi yang unik saat ini adalah fitur modus malam yang dipasang pada aplikasi Twitter terbaru. Akan tetapi fitur ini masih mengalami proses pengujian lebih lanjut agar nantinya fitur ini dapat digunakan secara optimal oleh para pengguna Twitter di seluruh dunia. Dengan mengaktifkan fitur ini pada bagian menu, maka pengguna aplikasi Twitter terbaru dapat memperoleh latar belakang berwarna gelap serta teks yang berwarna putih.

Keuntungan dari adanya fitur modus malam otomatis ini, para pengguna Twitter dapat mengatur waktu atau kapan aplikasi Twitter terbaru berada pada modus malam. Akan tetapi untuk menikmati fitur terbaru ini para pengguna Android harus memperbaharui aplikasi Twitternya dengan versi terbaru 7.2. Setelah Anda memperbaharui versi aplikasi Twitter terbaru, maka modus malam bisa diatur secara otomatis baik ketika matahari tenggelam maupun ketika fajar tiba yang akan kembali pada modus default.

Meskipun fitur modus malam bukan merupakan hal yang baru bagi pengguna smartphone, akan tetapi hadirnya fitur modus malam pada aplikasi Twitter terbaru ini diharapkan dapat meningkatkan pengalaman para pengguna Twitter untuk menikmati fitur yang berbeda dari sebelumnya. Meskipun saat ini fitur modus malam otomatis hanya tersedia untuk pengguna Android, akan tetapi rencananya fitur ini juga dapat dinikmati oleh pengguna iOS.

Baca Juga : Cara Membuat Akun Twitter (Daftar Termudah): Terlengkap

Itulah penjelasan mengenai canggihnya aplikasi Twitter di Android yang saat ini memiliki modus malam otomatis. Melalui penjelasan di atas, kini Anda bisa mulai memperbaharui aplikasi Twitter terbaru untuk bisa mencoba fitur modus malam otomatis. Semoga dengan fitur terbaru ini para pengguna Twitter akan semakin puas dan terus menggunakan Twitter sebagai aplikasi sosial media terbaik.

About Info Menarik

Berbagi Info & Tips Trik Menarik tentang Android, EPS-Topik Korea, Kesehatan, Microsoft Office, Pendidikan, Photoshop, Software, Teknologi, WordPress Terlengkap dan Gratis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.