Cara Cepat Mencari Backlink Berkualitas Dari Blog Yang Menggunakan CommentLuv

Cara Mencari Backlink Berkualitas CommentLuv – Backlink adalah link yang mengarah ke blog/website kita. Darimanapun sumbernya link tersebut maka bisa dikatakan backlink. Backlink bisa kita dapatkan dengan cara bermacam-macam. Contohnya untuk mendapatkan backlink kita bisa aktif menjadi penulis tamu di blog lain (guest blogger), membuat posting di forum, aktif blogwalking, dan sebagainya. Google sangat menyukai blog/website yang memperoleh banyak backlink, terutama backlink yang berkualitas. Tak heran blog/website yang mempunyai backlink berkualitas tinggi mampu menyulap posisi blog/website di peringkat terbaik Google. Oleh karena itu banyak blogger/wordpresser yang berlomba-lomba untuk mencari backlink berkualitas.

Baca Juga : Cara Mudah Mencari Blog Yang Memasang CommentLuv Untuk Mendapatkan Backlink

Blog/website yang mempunyai backlink berkualitas dalam jumlah banyak bisa meningkatkan popularitas yang tinggi. Dengan begitu hingga kini backlink masih sangat berpengaruh untuk mesin pencari seperti Google. Semakin banyak jumlah backlink berkualitas yang Anda peroleh maka semakin terbuka lebar kesempatan blog/website Anda untuk bertengger di posisi pertama Google.

Cara Mencari Backlink Berkualitas CommentLuv (1)

Menurut jenisnya backlink dibagi menjadi dua bagian, backlink nofollow dan backlink dofollow. Backlink nofollow adalah link yang tidak akan dicrawl oleh robot spider mesin pencari. Sedangkan backlink dofollow adalah kebalikan dari backlink nofollow, yaitu link yang akan di ikuti (crawl) oleh robot spider ketika mesin pencari melakukan indexing.

Baca Juga : Cara Mengetahui Blog Dofollow Dan Nofollow

Lalu jenis backlink yang bagaimana yang bagus untuk backlink blog/website? Ya jelas backlink dofollow adalah jenis backlink yang berkualitas. Apalagi jika link yang mengarah ke blog/website kita bersumber dari blog yang mempunyai Page Authority (PA) serta Domain Authority (DA) tinggi.

Mengingat pentingnya backlink untuk meningkatkan pepularitas blog/website yang Anda kelola maka silakan mulai sekarang Anda untuk berburu backlink berkualitas. Dan disini saya akan memberikan sedikit tips dan trik cara mencari backlink berkualitas.

Dari banyaknya cara mencari backlink yang berkualitas, salah satu diantaranya adalah dengan komentar di blog yang menggunakan plugin CommentLuv. Dengan berkomentar di blog CommentLuv Anda akan memperoleh dua keuntungan backlink sekaligus. Backlink dari URL komentar dan backlink dari plugin CommentLuv sendiri.

Cara Mencari Backlink Berkualitas Dengan Komentar Di Blog CommentLuv

Bukan perkara mudah mencari blog yang menggunakan plugin CommentLuv. Kita meski rajin tiap hari melakukan kegiatan blogwalking dan itupun belum tentu juga berhasil menemukan blog yang memasang plugin CommentLuv.

Untuk mencari blog dofollow yang menggunakan plugin CommentLuv kita meski menggunakan tool khusus. Dengan cara ini dalam sehari kita bisa memperoleh ratusan blog CommentLuv bahkan lebih.

Cara cepat mencari blog CommentLuv untuk mendapatkan backlink berkualitas silakan Anda menggunakan DropMyLink. Tool ini bisa kita nikmati secara gratis sampai kapanpun. Di DropMyLink kita harus daftar (register) dulu sebelum menggunakannya.

Selain comment backlink yang bisa kita cari di DropMyLink, kita juga bisa mencari kategori-kategori lainnya seperti : Blog platforms, Forum backlinks, Guest Post, Link Roundups, Resource pages, dan Sponsor/Donation links. Anda dapat dengan bebas mencari blog berdasarkan kata kunci (keyword) yang telah kita tentukan sebelumnya.

Misal disini saya ingin mencari blog yang menggunakan plugin CommentLuv berdasarkan kata kunci Tutorial Photoshop. Setelah mengakses dan daftar di situs DropMyLink ketikka keyword pada kolom Enter Your Keyword or Niche. Kemudian karena saya ingin mencari backlink berkualitas dari cara komentar maka saya memilih kategori Comment backlinks. Selanjutnya saya memilih Comment Luv Premium pada pilihan Footprint. Klik Search untuk memulai pencarian ….

Cara Mencari Backlink Berkualitas CommentLuv (2)

Nanti kita akan diantarkan ke sebuah tab baru mesin pencari Google. Kita akan melihat beberapa blog yang sesuai dengan ketentuan pengaturan di situs DropMyLink. Tugas kita sekarang adalah membuka satu persatu blog tersebut dan mulai berkomentar untuk mendapatkan backlink yang berkualitas.

Cara Mencari Backlink Berkualitas CommentLuv (3)

Ingat agar komentar kita disetujui dan ditampilkan maka silakan buat komentar yang baik dan sesuai dengan artikel yang dikomentari. Jangan pernah membuat komentar SPAM dan tidak nyambung dengan artikel. Kemungkinan admin blog akan membuang komentar Anda dan tentunya percuma saja Anda telah berkomentar.

Selamat mencari Backlink Yang Berkualitas Dengan Menggunakan Blog CommentLuv. Semoga artikel ini ada manfaatnya bagi siapa saja dan salam sukses selalu.

About Info Menarik

Berbagi Info & Tips Trik Menarik tentang Android, EPS-Topik Korea, Kesehatan, Microsoft Office, Pendidikan, Photoshop, Software, Teknologi, WordPress Terlengkap dan Gratis.

34 comments

  1. artikelnya keren banget buat referensi, mohon bantuan dan dukungannya soalnya saya lagi ngebangun blog juga.. dan rate blom kelihatan, maklum masih baru. thanks infonya

  2. Infonya nice banget, lebih nice lagi kalo di tambahin daftar blog yang menggunakan CommentLuv hehe terima kasih infonya

  3. Terimakasih atas informasi tool gratisn untuk mencari backlink berkulitas dari commentluv -nya. Nanti bisa saya coba.

    • Info yg sangat berkualitas gan, sebab baru ngerti kalau ada DropMyLink untuk mencari backlink. Pokoknya sangat berharga infonya buat pemula sprti saya.. mkasih gan…

  4. terima kasih, ijin praktik, pengguna baru wordpress. Sedikit bingung cari trik seo yang benar. tapi setidaknya harus dicoba satu per satu nih.
    ngomong-ngomong, itu hasil seo akan lama yah munculnya ? seminggu – satu bulan ?
    terima kasih

  5. Aku baru membangun blog baru nich gan. Dan mudah-mudahan dengan menerapkan tips di atas, kelak blog aku bisa bersaing dengan blog ini. xixixixi :)

  6. Makasih pak, pak nanya apakah jika kita melakukan blogwalking ke situs yang tidak ada coment website apakah dapat mendatangkan pengunjung ?

  7. Oke akan saya coba cara diatas, btw gak ada bonusnya nih link blog dofollownya gitu di post sekalian. . Hehe

  8. ya aku juga baru buat blog dan mau cari backlink yang berkualitas , alhamdulillah ada website buat nyari yang pake comentluv. makasih info-menarik

  9. makasih untuk tool gratisnya, lagi cari backlink yang berkualitas gan.. mumpung blog ane lagi baru dan masih banyak belajar

  10. keren mas…, aku baru ternyata cara komentar yang baik untuk dapat backlink melalui kolom website dan ada juga informasi commadluv sangat membantu membuka kan pikiran saya terimakasih

  11. mas klau kaya gitu aman gak? soalnya saya takut klau efeknya kena banned google
    tolong dibalas ya mas kalau gak aman, soalnya saya takut

  12. Thanks for your all free tools for quick seo and boost google ranking in just one days. love this post.

  13. lebih baik nyari backlinknya setiap minggu sekali atau setiap bulan sekali? biar ga di anggap spam sama google

  14. saya mau membangun backlink ini soalnya SERP saya juga bersaing dengan web lain. terima kasih trik nya :D

  15. artikel yang sangat mmbantu bagi saya yang newbie ini tapi ada yangsedikit ingin saya tanyakan apakahmendapat backling untuk mendongkrak situs kita apa hanya blog koment saja dan sepengetahuan saya blog koment nilai indexnya hanya sedikit atau kecil di mata googel terima kasih sebelumnya.

  16. Terimakasi gen, tips jitunya. Sekrang jadi terasa mudah dalam membangun baclink blog dengan meggunakan tehnik commadluv ini

  17. Lebih Baik Berkomentar di Pa Dan Da Tinggi apa bebas mas? apakah komentar di blog biasa juga bisa termasuk backlink berkualitas? nuhun pisan

  18. Wah, ternyata blogwalkin tidak asal-asalan ya… kalau saya blogwalking di blog yang berbeda nice dengan blog saya gimana Min? apakan tidak di anggap spam?

  19. akhirnya ketemu juga caranya untuk mendapatkan web yang memiliki commentluv. Terima Kasih gan, buat informasinya.. webnya useful banget

  20. Terimakasih atas informasinya dan semoga artikelnya bisa bermanfaat bagi orang lain
    Dan jangan lupa untuk mampir ke situs kami

  21. Infomasinya sangat bermanfaat, trik backlinknya top habis gan.terima kasih untuk berbagi ilmunya, saya bisa belajar lagi untuk mengerti backlink yang berkualitas

  22. Artikel yang sangat bermanfaat… saya ingin terapkan tips backlink ini untuk blog baru saya… terima kasih…

  23. Baru tau kalo ada toolsnya, thanks gan buat informasinya. Jadi lebih gampang nih buat nyari backlink komen

  24. Terimakasih informasinya… Kalo boleh tau backlink yang berasal dari komentar itu termasuk backlink jenis nofollow atau dofollow? Mohon petunjuknya min..

    • Itu tergantung yang pengaturan diterapkan oleh website yang bersangkutan. Secara default link yang dicantumkan di komentar website adalah status nofollow. Tapi ada juga yang sudah melakukan perubahan menjadi dofollow.

  25. Mau tanya mas kalo terlalu bnyak backlink apakah ada efek negatif nya buat blog kita??

    Sebelumnya terima kasih udah publish artikel ini karena skrng saya jadi tau gunanya backlink….

  26. Mantap mas artikelnya sangat bermanfaat. Sukses selalu

  27. artikel cara cari backlink sangat membantu untuk pemula seperti saya

  28. Siap! menarik untuk dicoba nih.. BTW thanks infonya.

  29. terimakasih pengetahuannya mas. saat ini perkebangan logaritma google cukup pesat mas, kadang ada beberapa hal yang harus diperhatikan mengenai backlink.. kalau salah memberi mala situs kita yang akan berdampak buruk. saya pernah mengalamimas, jadi sekarang perlu hati hati …

  30. gue malaha pakai stt dan ini lebih efektif tarik visitor hehhe dan jg saya tetap pakai baclink bayaran dan ada efek jg dan lumayan dan daripada cari backlink sendiri capek tenaga dan waktu dan mending wkt tsb dialihkan ke hal lain optimasi on page dll heheh

  31. Sangat bermanfaat. mau tanya apa ada keyword keyword tertentu dalam pencarian….

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.