Kamis, 21 November 2024

Cara Membuat Password yang Aman dan Kuat Agar Tidak Mudah Dibobol Hacker

Cara Membuat Password 01

Info Menarik – Untuk mengakses segala aktivitas online seperti marketplace, perbankan, media sosial, dan sebagainya maka pengguna harus membuat akun serta password atau kata sandi. Dunia internet itu penuh dengan kesempatan tapi banyak juga dengan berbagai marabahaya. Atas dasar itu, mengharuskan kita agar membuat password yang sulit dibobol. Supaya aman dan kuat, buat password dengan tingkat proteksi yang tinggi.

Tidak bisa kita pungkiri lagi, saat ini manusia sudah begitu dekat dengan beragam aktivitas yang kita lakukan secara online. Mengakses internet sudah menjadi santapan sehari-hari. Oleh karena itu membuat password yang kuat menjadi sesuatu hal penting. Terlebih jika akun Kamu berhubungan dengan data pribadi yang memiliki sifat privasi, misalnya akun perbankan.

Coba Kamu bayangkan, jika password yang Kamu buat itu asal-asalan maka tentu saja akan mudah di retas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Contoh akun perbankan, maka sudah pasti uang yang ada dalam rekening Kamu akan hilang begitu saja. Apapun jenis akun-nya, maka akan merugikan pemiliknya.

Berikut Cara Membuat Password yang Aman dan Kuat

Untuk mencegah berbagai hal yang tidak kita inginkan, penting sekali membuat kata sandi yang kuat.

1. Jangan Menggunakan Kata-kata Kamus

Untuk membuat kata sandi yang super kuat sangat tidak saya sarankan menggunakan password berdasarkan kata-kata kamus. Password seperti ini akan mudah ditebak orang lain. Contoh kata sandi kamus adalah: “school” atau “myschool”.

Kemudian tidak baik juga menentukan kata sandi dari kamus yang mensubstitusikan dengan sejumlah karakter atau angka. Misal, “school” menjadi “sch00l” atau menjadi “scho0L”.

Kata sandi seperti itu akan mudah orang lain ketahui karena memiliki tingkat proteksi yang lemah.

2. Buat Kata Sandi Berdasarkan Banyak Karakter yang Dicampur

Tips bagus untuk membuat kata sandi yang kuat adalah dengan menentukan password berdasarkan jumlah karakter. Selain itu sangat baik juga jika kata sandi tersebut terdiri dari karakter yang Kamu campur.

Semakin banyak jumlah karakter yang Kamu gunakan maka tingkat proteksi akan semakin kuat, misal 15 karakter. Selain banyak harus Kamu campur juga, contoh: “@My-School%$872”. Kata sandi seperti ini akan memiliki kekuatan cukup tinggi dan sangat sulit orang lain tebak atau dibobol.

3. Buat Kata Sandi yang Berbeda untuk Setiap Akun

Jika Kamu memiliki banyak akun di internet, sebaiknya jangan menerapkan 1 kata sandi untuk semua akun. Buat kata sandi yang berbeda untuk setiap jenis akun Kamu.

Walaupun Kamu memiliki kata sandi yang tingkat proteksi super kuat, namun satu akun Kamu berhasil dibobol maka semua akun Kamu dapat dengan mudah orang lain bongkar. Sekali orang lain mengetahui password Kamu maka dia akan menggunakannya juga pada akun Kamu yang lain.

Seperti kunci pintu kamar Kamu tentu tidak sama dengan kunci pintu lemari Kamu bukan? Kunci motor Kamu tidak sama juga dengan kunci mobil Kamu. Untuk itu kenapa hal ini tidak Kamu terapkan juga pada kata sandi Kamu di internet?

Jangan membeda-bedakan password akun dalam hal kekuatan. Semua akun harus Kamu buat dengan password yang sama-sama kuat.

Baca Juga: Cara Terbaru Membuat Memberi Proteksi Password pada Program Komputer

4. Hindari Menggunakan Kata Sandi yang Umum Orang Gunakan

Kata sandi panjang belum tentu bagus jika kata sandi tersebut sudah umum orang lain gunakan. Menurut informasi di internet, terdapat 10 jenis kata sandi yang sudah umum atau terlalu sering orang gunakan, yaitu:

  • 123456
  • abc123
  • 12345678
  • password
  • qwerty
  • letmein
  • monkey
  • 111111
  • baseball
  • dragon

Dari sekarang Kamu harus menghindari penggunaan kata sandi seperti yang saya sebutkan di atas. Jika ternyata sekarang Kamu menggunakan salah satu password tersebut, cepat ubah dengan yang tingkat proteksi tinggi seperti yang sudah saya jelaskan.

5. Jangan Membuat Password dari Informasi Pribadi

Membuat kata sandi berdasarkan informasi pribadi itu termasuk jelek. Hindari mengambil kata sandi dari tanggal, bulan, dan tahun lahir Kamu. Nama ibu, ayah, istri/suami, anak, nama kota kelahiran itu juga termasuk yang tidak saya sarankan.

Informasi-informasi pribadi tersebut sangat mudah orang lain tebak. Terlebih saat ini profil Kamu di media sosial akan mudah orang ketahui. Akun-akun media sosial seperti Facebook dan Twitter biasanya akan menampilkan informasi pribadi atau profil Kamu.

6. Ganti Password Secara Berkala

Meski Kamu memiliki kata sandi yang kuat, tapi sangat saya sarankan agar Kamu selalu mengganti kata sandi secara berkala. Silakan ubah password minimal dua bulan sekali atau tiga bulan sekali.

Namun jangan sampai lupa, meski Kamu sering mengubah password untuk tingkat proteksi jangan terabaikan. Jangan sampai sering mengganti kata sandi jadi sebuah alasan untuk membuat kata sandi yang asal-asalan.

7. Kata Sandi Harus Sulit Ditebak Namun Mudah Kamu Ingat

Nah ini merupakan hal yang paling penting. Percuma juga password Kamu kuat namun pada kenyataannya Kamu sendiri sulit untuk mengingat kata sandi tersebut. Meskipun ada fitur reset password, tapi akan menyulitkan Kamu juga jika setiap login akun harus reset kata sandi.

8. Tips Password yang Kuat dan Aman

Lalu seperti bagaimana kata sandi yang kuat dan aman itu? Menurut situs software raksasa dunia Microsoft menyarankan jika kata sandi harus mengandung huruf besar atau kapital (A, B, C, D, dan seterusnya), huruf kecil (a, b, c, d, dan seterusnya), angka (0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9), dan karakter unik (+_-*&^%$#@!~<>{}/).

Sebagai contoh saja: $%BerB4giInFo&^TipSTrikM%3n4rik. Tentu saja kata sandi seperti ini akan sulit dilacak orang lain. Tapi apakah mudah Kamu ingat juga?

Sebagai antisipasi takut lupa, kata sandi bisa Kamu simpan di Note yang hanya Kamu sendiri yang dapat mengakses kumpulan kata sandi tersebut.

Baca Juga: Cara Membuat Password Pada File Dokumen Microsoft Office Word (Proteksi File)

Penutup

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Kamu dapat menciptakan password yang kuat dan aman, mengurangi risiko terhadap serangan hacker. Keamanan akun online Kamu adalah tanggung jawab Kamu sendiri, dan dengan langkah-langkah yang tepat, Kamu dapat tidur nyenyak tanpa khawatir akan kebocoran informasi pribadi Kamu. Ingatlah untuk selalu memprioritaskan keamanan digital Kamu di dunia yang terus berkembang ini.

About Info Menarik

Berbagi Info & Tips Trik Menarik tentang Android, EPS-Topik Korea, Kesehatan, Microsoft Office, Pendidikan, Photoshop, Software, Teknologi, WordPress Terlengkap dan Gratis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *