Selasa, 23 Juli 2024

Panduan Lengkap Cara Cek Windows 10 Original atau Bajakan Versi Terbaru Paling Akurat

Cara Cek Windows 10 Original 01

Info Menarik – Penasaran ingin tahu bagaimana cara cek keaslian Windows 10 apakah original atau bajakan? Pada artikel ini saya akan membagikan cara tersebut. Silakan Kamu simak artikel ini sampai selesai.

Kita sadar bahwa saat ini Windows termasuk operasi sistem yang paling banyak digunakan oleh pengguna komputer atau laptop di seluruh dunia. Menurut informasi yang saya peroleh, saat ini pengguna Windows di seluruh dunia mencapai 1,3 miliar lebih. Sungguh angka yang menakjubkan!

Mungkin saat ini terlintas di pikiran Kamu bahwa bagaimana cara mengetahui operasi sistem Windows 10 yang kita gunakan itu original atau bajakan? Seperti yang sudah kita ketahui bahwa dari dulu dalam hal keaslian lisensi pengguna Windows itu terbagi menjadi dua yaitu original dan bajakan.

Ingin tahu Windows 10 asli atau bukan terlebih jika perangkat yang kita beli sebelumnya sudah terinstall Windows 10. Dan untuk memastikan bahwa Windows 10 tersebut bajakan atau original maka kita harus mengecek secara manual. Silakan Kamu simak saja artikel ini sampai selesai supaya Kamu tahu cara cek keaslian Windows 10 yang Kamu pakai.

Cara Cek Windows 10 Original atau Bajakan Paling Akurat

Windows 10 original adalah operasi sistem yang kita dapat secara langsung dari Microsoft. Sedangkan untuk yang bajakan adalah dimana aktivasi menggunakan serial number hasil crack.

Selanjutnya untuk mengecek keaslian Windows 10 terbagi menjadi 3 cara. Semua cara tersebut tidak menggunakan aplikasi pihak ketiga. Kita cukup menggunakan aplikasi bawaan Windows 10 itu sendiri. Karena Windows 10 telah menyediakan fitur khusus untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

1. Menggunakan Software License Manager

Dari ketiga cara tersebut yang pertama untuk cek keaslian Windows 10 kita bisa menggunakan software license manager atau slmgr.vbs.

Kita harus masuk ke aplikasi Run Windows dengan cara tekan Windows + R di keyboard. Selanjutnya silakan Kamu copy atau ketik kode perintah berikut:

slmgr.vbs /dli

Kemudian klik tombol Ok atau tekan Enter pada keyboard.

Kamu tunggu proses ini hingga nanti akan tampil informasi keaslian Windows 10. Jika operasi sistem Windows yang Kamu gunakan adalah asli atau original, maka akan tampil seperti gambar berikut ini:

Cara Cek Windows 10 Original 02

2. Dari Menu Activation Settings

Cara lain untuk mengetahui keaslian Windows 10 adalah dari menu activation settings. Kita bisa mengetahui keterangan secara akurat bahwa Windows yang kita gunakan apakah asli atau palsu.

Langkah-langkah untuk cara ini silakan Kamu masuk ke halaman Settings dari Start kemudian klik pilih Settings. Atau jika menggunakan langkah cepat silakan tekan Windows + i pada keyboard.

Pada halaman Settings silakan Kamu klik pilih menu Update & Security dan klik lagi tab Activation.

Sekarang Kamu perhatikan pada jendela informasi Activation yang berada di sebelah kanan. Jika Windows 10 yang Kamu gunakan original maka akan terlihat keterangan:

Windows is activated with a digital license

Selengkapnya seperti gambar berikut:

Cara Cek Windows 10 Original 03

3. Menggunakan Command Prompt (CMD)

Berikut adalah cara terakhir untuk memeriksa Windows asli atau palsu yaitu menggunakan metode Command Prompt (CMD). Penggunaan cara ini hampir mirip dengan metode License Manager.

Silakan Kamu buka Command Prompt dari kolom pencarian Windows silakan ketik CMD kemudian klik pilih Run as administrator.

Selanjutnya pada jendela Command Prompt silakan ketik atau copy paste kode berikut:

slmgr /xpr

Selanjutnya tekan Enter pada keyboard dan tunggu hingga proses selesai.

Setelah tampil informasi maka kita akan mengetahui keaslian Windows 10 yang kita gunakan. Jika Windows original maka akan tertulis pesan berikut:

The machine is permanently activated

Selengkapnya seperti gambar berikut:

blank

Perbedaan Windows 10 Original dan Bajakan

Setelah mengetahui ketiga cara di atas untuk mengecek keaslian Windows 10, sebagai tambahan saya akan memberikan informasi apa saja perbedaan Windows 10 yang asli dan palsu.

Sebetulnya untuk membedakan keaslian Windows 10 itu cukup sulit. Pasalnya jika kita lihat secara sepintas keduanya terlihat tidak ada bedanya. Untuk pengguna Windows bajakan ketika berpindah ke komputer atau laptop Windows original biasanya tidak akan menyadari bahwa yang dia gunakan adalah Windows asli, begitupun sebaliknya. Bahkan baik itu Windows 10 asli atau palsu keduanya sama-sama bisa di update.

Hal mendasar untuk membedakan keaslian Windows 10 adalah, Windows original kita dapatkan secara resmi dari Microsoft atau dari distributor resmi lainnya. Sedangkan untuk versi bajakan kita dapatkan secara gratis seperti download di internet. Atau mungkin kita beli dengan harga murah yang tidak masuk akal. Selanjutnya untuk aktivasi seri bajakan biasanya menggunakan lisensi dengan cara crack.

Selanjutnya Windows 10 bajakan itu khawatir di dalamnya akan disisipi adware atau malware oleh orang yang sengaja membagikan link download gratis. Akibat dari adanya adware atau malware terkadang akan bermunculan iklan saat perangkat terhubung ke internet. Bahkan lebih parah lagi adware atau malware ini mencuri data-data penting kita yang tersimpan di komputer atau laptop.

Baca Juga: Cara Mengatasi dan Mengembalikan Data yang Terkena Virus Ransomware

Berbeda dengan Windows 10 original yang bebas dari ancaman adware dan malware.

Agar Windows 10 bajakan bisa kita gunakan maka proses aktivasi Windows menggunakan lisensi hasil crack. Kemudian meskipun Windows sudah di aktivasi, pada periode waktu tertentu akan terdeteksi bajakan. Jika sudah terdeteksi bajakan maka akan tampil di sebelah kanan bawah sebuah notifikasi berikut:

Activate Windows
Go to Settings to Activate Windows.

Selengkapnya seperti gambar berikut:

blank

Baca Juga: Cara Cepat Mengetahui Product Key Windows 10 di Komputer atau Laptop

Ok, mungkin artikel ini saya cukupkan sekian saja. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan sampai bertemu lagi di artikel keren dan menarik lainnya.

About Info Menarik

blank
Berbagi Info & Tips Trik Menarik tentang Android, EPS-Topik Korea, Kesehatan, Microsoft Office, Pendidikan, Photoshop, Software, Teknologi, WordPress Terlengkap dan Gratis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.