Cara Mempercepat Koneksi Internet Telkomsel ~ Solusi Jaringan Telkomsel Lemot

Cara Mempercepat Koneksi Internet Telkomsel

Info Menarik – Dalam era digital yang berkembang pesat, kecepatan koneksi internet menjadi kunci utama untuk pengalaman online yang memuaskan. Namun, tidak jarang pengguna Telkomsel menghadapi masalah jaringan yang lemot, mempengaruhi aktivitas mereka secara keseluruhan. Untuk itu, artikel ini akan memberikan panduan lengkap tentang cara mempercepat koneksi internet Telkomsel dan solusi efektif untuk mengatasi masalah jaringan yang lemot.

Jika kita lihat dari segi teknis, permasalahan koneksi internet Telkomsel menurun itu banyak sekali penyebabnya. Diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Sinyal Telkomsel di daerah Kamu atau tempat Kamu berada memiliki kualitas jelek;
  • Jaringan Telkomsel sedang mengalami gangguan;
  • Situs atau server dari aplikasi yang sedang kamu akses sedang down;
  • Kamu sedang menggunakan VPN.

Baca Juga: Cara Terbaru Setting Internet Indosat, Telkomsel, XL, Axis, Three, Smartfren

Cara Mempercepat Koneksi Internet Telkomsel yang Lemot

Dari banyaknya penyebab koneksi internet Telkomsel lemot seperti yang sudah saya jelaskan di atas, mari kita bahas satu persatu. Saya harap setelah Kamu menyimak artikel ini koneksi internet Telkomsel menjadi lebih baik.

1. Pastikan Bahwa Sinyal Telkomsel Kamu Bagus

Ini merupakan point paling penting. Sebelum Kamu melakukan troubleshoot Kamu pastikan bahwa kualitas sinyal Telkomsel sedang baik. Untuk mengetahui kualitas sinyal pada HP Android Kamu tinggal melihat bar sinyal harus penuh (full). Atau setidaknya bar sinyal di atas 70%.

Selanjutnya untuk memastikan kualitas sinyal baik atau tidak, Kamu bisa mencoba cek pulsa Telkomsel dengan mengakses *888#. Karena jika kualitas sinyal sedang turun, kita tidak bisa mengakses untuk cek pulsa.

Solusi untuk mengatasi permasalahan kualitas sinyal, Kamu bisa coba cari tempat lainnya. Jika Kamu sedang di dalam ruangan, coba Kamu pergi ke luar dan cari sinyal dengan memperhatikan bar indikator sinyal di HP.

2. Refresh Koneksi Internet Telkomsel di HP

Terkadang permasalahan koneksi internet Telkomsel menurun penyebabnya adalah terlalu lama mengaktifkan data internet namun HP tidak Kamu gunakan. Untuk mengatasi permasalahan ini sangat mudah. Kamu tinggal mengaktifkan Mode Pesawat (Airplane Mode) selama kira-kira 10 menit. Setelah itu coba matikan lagi Mode Pesawat dan aktifkan kembali Data Seluler.

3. Tutup Aplikasi yang Tidak Diperlukan

Apakah Kamu sadar bahwa terdapat aplikasi HP yang berjalan aktif di latar belakang (background) padahal aplikasi tidak kita gunakan. Aplikasi yang berjalan di background ini akan mengambil bandwidth dari koneksi internet Telkomsel.

Jika demikian maka otomatis kualitas kecepatan jaringan Telkomsel Kamu akan menurun. Sehingga ketika Kamu menggunakan jaringan internet akan lemot.

Untuk mengatasi permasalahan ini sebaiknya Kamu uninstall aplikasi yang menurut Kamu tidak diperlukan. Atau Kamu bisa menutup atau menonaktifkan fitur aplikasi berjalan di latar belakang.

4. Periksa Situs atau Aplikasi yang Sedang Kamu Akses

Hal ini yang bisa mengecoh Kamu. Mungkin Kamu sudah marah-marah dengan kualitas koneksi internet Telkomsel padahal masalah-nya bukan di situ.

Kemungkinan masalah jaringan ini letaknya di situs atau aplikasi yang sedang Kamu buka saat ini. Karena jika situs atau aplikasi sedang down, maka tentu saja situs atau aplikasi menjadi tidak normal atau bahkan tidak bisa kita buka sama sekali.

Untuk meyakinkan masalah ada jaringan Telkomsel atau di situs atau aplikasi, silakan Kamu akses situs dan aplikasi lainnya. Hal ini Kamu lakukan untuk membandingkan atau membuktikan dimana letak masalah-nya.

Baca Juga: 5 Faktor Utama Penyebab Komputer atau Laptop Tidak Bisa Konek Internet

5. Periksa Apakah Jaringan Telkomsel Sedang Gangguan atau Tidak

blank

Jaringan Telkomsel lemot hari ini bisa saja karena memang jaringan-nya sedang gangguan. Pastikan bahwa koneksi internet tidak sedang mengalami gangguan.

Untuk mengetahui status jaringan Telkomsel, Kamu bisa mengakses halaman downdetector.id/masalah/telkomsel.

Kamu bisa mengetahui data dari grafik laporan permasalahan jaringan Telkomsel dalam 24 jam. Kamu juga bisa mengetahui dari setiap komentar atau ulasan dari pengguna Telkomsel lain yang melapor.

6. Matikan Update Otomatis Aplikasi di Google Play Store

Jangan pernah menyepelekan hal update aplikasi. Banyak aplikasi yang memiliki ukuran besar untuk update. Apalagi jika aplikasi yang terpasang di HP Kamu jumlahnya banyak. Bayangkan jika update otomatis aktif dan seketika aplikasi-aplikasi tersebut melakukan update.

Oleh sebab itu silakan Kamu matikan pengaturan update otomatis aplikasi yang biasanya terletak di Google Play Store. Kamu juga bisa memilih opsi update otomatis hanya ketika HP terhubung ke WiFi saja.

Langkah-langkah untuk mematikan fitur update otomatis di Google Play Store adalah sebagai berikut:

  • Dari Google Play Store silakan tap menu Setelan atau Settings;
  • Kamu pilih opsi Preferensi Jaringan atau Network Preferences;
  • Silakan Kamu tap Update Otomatis Aplikasi atau Auto-update Apps;
  • Kamu pilih sesuai keinginan. Jika ingin mematikan semua koneksi silakan Kamu tap Don’t auto-update apps.

7. Matikan Aplikasi VPN

Apakah Kamu termasuk orang yang suka menggunakan VPN? Betul, dengan VPN Kamu bisa membuka situs-situs yang telah di blokir oleh Telkomsel. Dan juga dengan VPN dapat mengamankan data pribadi Kamu saat berinternet.

Namun asal Kamu tahu bahwa menggunakan VPN itu dapat menurunkan kecepatan internet Telkomsel. Kamu bisa cek sendiri kecepatan jaringan sebelum dan sesudah menggunakan VPN.

Untuk itu silakan matikan VPN jika ternyata saat ini jaringan Telkomsel Kamu lemot.

8. Gunakan Aplikasi Versi Lite

Salah satu cara untuk mempercepat jaringan Telkomsel adalah dengan menggunakan aplikasi versi Lite. Aplikasi versi Lite selain akan menghemat ruang (space) HP juga bisa mempercepat koneksi internet Kamu. Pasalnya aplikasi versi Lite ini hanya memakan sedikit bandwidth saja.

Banyak aplikasi-aplikasi yang menyediakan versi Lite. Sebut saja aplikasi Facebook, Instagram, TikTok, Twitter, Messenger, dan masih banyak lagi.

9. Kunci Koneksi Internet 4G

Karena jaringan 4G memiliki kualitas jaringan internet lebih cepat dibanding dengan 3G, silakan Kamu prioritaskan atau kunci jaringan HP Kamu menjadi 4G. Hal ini untuk menghindari mode jaringan HP selalu berubah-ubah dari 3G ke 4G. Jika demikian maka dapat menurunkan kualitas jaringan Telkomsel HP Kamu.

Untuk mengunci jaringan HP menjadi 4G adalah silakan Kamu masuk ke Pengaturan HP lalu tap pada bagian Kartu SIM. Kamu pilih tipe prioritas jaringan menjadi LTE atau 4G.

Perlu Kamu perhatikan juga bahwa mengunci jaringan ke 4G ini jika kualitas jaringan Telkomsel 4G di daerah Kamu memang stabil. Namun sebaliknya jika jaringan di tempat Kamu masih 3G maka silakan Kamu pilih opsi 3G saja. Karena jika ternyata di tempat Kamu masih 3G dan Kamu pilih pengaturan HP ke 4G maka justru jaringan HP akan lemot.

10.  Atur Manual APN Telkomsel

Ini merupakan cara terakhir untuk mempercepat jaringan Telkomsel Kamu yaitu dengan mengatur manual APN.

Meskipun belum ada bukti akurat bahwa dengan mengatur APN dapat mempercepat jaringan Telkomsel. Fungsi Access Point Name (APN) sendiri adalah sebagai identifikasi jaringan pada perangkat untuk dihubungkan ke internet.

Walaupun begitu, tidak salahnya Kamu mencoba mengatur APN ini. Karena pada kenyataannya jika pengaturan pada APN salah maka jaringan internet tidak akan terkoneksi sama sekali.

Dari menu Setelan HP silakan Kamu buka pengaturan Access Point Name Telkomsel. Silakan buat APN baru dengan data-data seperti berikut ini:

Menu Isi
Nama Internet
APN Internet
Lainnya Biarkan Default

Baca Juga: 5 Hal Penyebab Utama yang Dapat Menguras Kuota Internet Kamu Cepat Habis

Penutup

Ok mungkin artikel untuk mempercepat koneksi internet Telkomsel yang lemot ini saya cukupkan sampai trik 10 saja. Jika Kamu mempunyai pengalaman lainnya, bisa Kamu sampaikan pada kolom komentar. Terima kasih sudah berkunjung dan sampai bertemu lagi pada artikel keren dan menarik selanjutnya. Salam sukses …

About Info Menarik

blank
Berbagi Info & Tips Trik Menarik tentang Android, EPS-Topik Korea, Kesehatan, Microsoft Office, Pendidikan, Photoshop, Software, Teknologi, WordPress Terlengkap dan Gratis.

One comment

  1. blank

    Pake telkomsel kadang ngeselin, sinyal tiba tiba kadang edge kalau main ditempat agak tertutup

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.