Kamis, 21 September 2023

Cara Merawat Komputer Dengan Benar Agar Awet Supaya Tidak Mudah Rusak

Cara Merawat Komputer Yang Benar

Cara Merawat Komputer Yang Benar – Supaya komputer dapat bertahan lama sehingga tidak mudah rusak, maka perawatan komputer-lah yang harus Kamu lakukan. Tidak asal-asalan dalam merawat komputer, karena ada trik-trik khusus. Jika salah dalam melakukan perawatan komputer, ujung-ujungnya komputer malah cepat rusak.

Baca Juga: 5 Cara Merawat CPU Komputer Agar Tetap Awet Meski Digunakan Setiap Hari

Terlebih jika komputer Kamu gunakan setiap hari, maka merawat komputer menjadi penting. Tentu saja Kamu tidak menginginkan jika komputer sebentar-sebentar rusak dan hang. Apalagi jika Kamu tidak paham betul dengan cara memperbaiki komputer. Sangat repot jika terlalu sering harus Kamu serahkan ke tempat service. Maka dari itu solusi yang tepat adalah dengan melakukan perawatan komputer secara rutin dan benar.

Komputer ibarat sebagai peliharaan, maka sudah sepantasnya jika pemilik komputer melakukan perawatan agar komputer selalu normal. Agar komputer dapat bekerja secara optimal, maka penting sekali untuk merawat komputer.

Berikut Cara Merawat Komputer Yang Benar Supaya Komputer Awet

1. Perawatan Komputer Secara Hardware

Terdapat dua jenis perawatan komputer yang harus Kamu lakukan, perawatan hardware dan software. Perawatan hardware ini terdiri dari perawatan LCD/LED, Motherboard, Keyboard, dan Mouse. Sedangkan untuk perawatan software adalah perawatan operasi sistem termasuk software dan aplikasi yang terpasang di komputer.

Tergolong mudah untuk merawat perangkat hardware. Kamu tidak perlu biaya mahal untuk melakukan hal ini.

Yang perlu Kamu perhatikan dalam perawatan sisi perangkat keras atau hardware adalah dari segi kebersihan saja. Kamu meski rutin membersihkan kotoran yang menempel pada hardware minimal 3 bulan sekali.

Jika Kamu membiarkan debu yang menempel terlalu lama, maka debu ini akan mengeras dan akan semakin sulit untuk dibersihkan.

Untuk membersihkan bagian dalam komputer, Kamu cukup menggunakan kuas lembut saja. Kamu tidak perlu menggunakan cairan khusus atau apapun lagi. Cukup gunakan kuas cat atau sikat lembut. Bersihkan secara perlahan-perlahan dan hati-hati.

Baca Juga: Berikut Adalah Langkah Membersihkan Perangkat Elektronik Yang Baik dan Benar

Jangan menyepelekan masalah debu ya! Debu ini bisa memperpendek usia hardware komputer jika terus Kamu biarkan. Kinerja komputer Kamu akan menurun. Bahkan jika debu menempel di bagian kipas/fun sehingga kipas tidak berputar maka CPU akan cepat overheat.

2. Perawatan Komputer Secara Software

Untuk perawatan komputer selanjutnya adalah dari sisi software atau perangkat lunak. Berikut adalah hal-hal yang harus Kamu lakukan dalam perawatan komputer secara software.

a. Menutup Program yang Tidak Digunakan

Jangan membiarkan program aktif jika memang sudah tidak Kamu pakai lagi. Menyembunyikan atau me-minimize program juga itu hal yang kurang baik. Sebaiknya tutup program jika sudah tidak Kamu gunakan lagi.

Ketika program aktif maka akan membutuhkan memory (RAM) untuk menjalankan program tersebut. Semakin banyak program yang aktif maka tentu saja akan semakin banyak juga ruang memory yang termakan. Hal ini akan menurunkan kinerja sistem komputer.

b. Matikan Komputer dengan Benar

Ketika komputer sudah selesai Kamu gunakan, silakan matikan komputer dengan benar. Matikan komputer dari tombol shutdown dan bukan Kamu cabut langsung aliran listrik.

Ketika komputer sedang aktif, maka semua perangkat akan bekerja termasuk hard disk. Jika komputer Kamu matikan secara paksa, maka perangkat komputer akan cepat rusak.

Mematikan komputer dengan menekan tombol CPU juga itu kurang baik. Tetap saja langkah tepatnya adalah dengan menekan atau klik tombol shutdown di menu Start.

c. Menjaga Kestabilan Aliran Listrik

Cara merawat komputer secara software selanjutnya adalah dengan menjaga aliran listrik. Cara ini dapat juga dikategorikan dengan perawatan secara hardware.

Dengan listrik yang stabil maka akan memberikan dampak baik ke perangkat komputer. Cara tepatnya untuk menjaga listrik agar tetap stabil adalah, gunakan stabilizer atau stavolt. Jadi tambahkan stabilizer atau stavolt agar listrik yang digunakan komputer tatap stabil.

Selain stavolt, disarankan juga untuk menggunakan UPS. UPS berfungsi untuk menyimpan cadangan listrik. Dengan begitu Kamu bisa mematikan komputer dengan benar jika tiba-tiba listrik mati.

Jika terlalu sering listrik mati secara tiba-tiba, maka hard disk komputer akan cepat rusak. Namun dengan menggunakan UPS, kasus ini akan terhindar karena Kamu selalu mematikan komputer dengan benar.

d. Selalu Bersihkan File yang Tidak Dibutuhkan

Untuk perawatan komputer selanjutnya adalah selalu rajin untuk menghapus dan membersihkan file yang tidak penting. Hapus file tidak penting dan bersihkan juga file tersebut di kotak sampah (Recycle Bin).

Terlalu banyak file yang tersimpan di komputer apalagi sudah melebihi batas maksimal kapasitas hard disk maka akan memberatkan kinerja komputer. Komputer akan lambat karena menanggung beban melebihi kapasitas.

Sebagai rekomendasi, silakan gunakan aplikasi Cleaner untuk perawatan komputer terutama menghapus file sampah.

e. Pasang Antivirus Terbaik

Hal penting selanjutnya untuk merawat komputer agar awet tidak mudah rusak adalah dengan memasang antivirus. Secara default Windows 10 sudah terdapat antivirus handal, yaitu Windows Defender. Namun tidak ada salah jika Kamu menambah dengan antivirus lain. Terutama Kamu harus memasang antivirus yang sudah dilengkapi dengan penangkal malware atau ransomware.

Jangan terlalu banyak memasang antivirus. Hal ini hanya akan memberatkan kinerja komputer Kamu. Cukup memasang maksimal 2 antivirus saja dalam satu komputer.

Lakukan juga pembaruan antivirus secara berkala agar antivirus dapat bekerja secara optimal. Rajin juga melakukan scan komputer minimal 1 minggu sekali.

Selalu scan dengan antivirus jika menyambungkan media eksternal ke komputer seperti hard disk atau flash disk.

f. Rutin Melakukan Defrag Hard disk

Jangan anggap sepele masalah defrag hard disk. Melakukan defrag hard disk sangat penting Kamu lakukan untuk merawat komputer terutama kinerja hard disk.

Defrag hard disk berfungsi agar ketika mengakses file lebih cepat lagi. Dengan defrag akan memproses penulisan ulang file atau data terpisah setelah penggunaan. Sistem akan bekerja lebih cepat ketika mencari data setelah melakukan perintah.

g. Buang Program atau Aplikasi yang Tidak Dipakai

Terlalu banyak program yang Kamu pasang di komputer akan menurunkan kecepatan komputer ketika digunakan. Untuk itu agar memasang program atau aplikasi sesuai dengan kebutuhan. Silakan Kamu buang atau uninstall program yang sekiranya tidak perlu.

h. Aktifkan Sistem Restore

Cara merawat komputer yang terakhir adalah dengan mengaktifkan sistem restore komputer. Agar performa komputer tetap stabil, saya sarankan untuk mengaktifkan sistem restore.

Ok mungkin hanya itu saja pembahasan cara merawat komputer yang benar supaya komputer tetap awet tahan lama tidak cepat rusak. Semoga artikel sederhana ini bisa bermanfaat. Jika Kamu mempunyai pengalaman berbeda, silakan sampaikan di kolom komentar untuk berbagi dengan yang membutuhkan. Selamat mencoba dan sampai bertemu lagi di artikel keren dan menarik selanjutnya …

About Info Menarik

Berbagi Info & Tips Trik Menarik tentang Android, EPS-Topik Korea, Kesehatan, Microsoft Office, Pendidikan, Photoshop, Software, Teknologi, WordPress Terlengkap dan Gratis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Pemblokir Iklan Terdeteksi!

Kami mendeteksi bahwa Anda menggunakan ekstensi untuk memblokir iklan. Tolong dukung kami dengan menonaktifkan pemblokir iklan ini!